TINJAUAN TENTANG KEPUASAN TAMU TERHADAP PELAYANAN PRAMUSAJI RESTORAN ASTRO HOTEL GRAND ANTARES INDONESIA DI MEDAN
DOI:
https://doi.org/10.51827/jiaa.v8i2.70Keywords:
Peralatan, Pramusaji, RestoranAbstract
Kepuasaan adalah yang bersifat puas, kesenanganan, dan kelegaan. Dan pelayanan secara umum adalah kegiatan yang ditujukan untuk kepuasaan kepada tamu, melalui pelayanan ini kebutuhan dan keinginan tamu akan terpenuhi. Restoran merupakan suatu tempat atau bangunan yang diorganisasi secara komersial yang menyelenggarakan pelayanan yang baik kepada semua tamunya baik berupa makan dan minum. Berdasarkan hasil penelitian melalui observasi di Hotel Grand Antares saya menemukan banyak tamu yang mengeluh tentang keterlambatan pesanan makanan dan minuman yang disajikankepada tamu, diakibatkan karena kurangnya komunikasi pramusaji kepada kitchen, dimana berdasarkan tabel 6 orang / 46% staff menyatakan memberikan pelayanan dengan puas, tamu akan puas jika tamu mendapatkan apa yang mereka inginkan. Bahkan lebih sangat puas jikalau tamu mendapatkan pelayanan yang di luar dari ekspetasi. Tetapi kalau tamu mendapatkan ketidakpuasan, tamu tidak akan kembali ke Restoran di Hotel Grand Antares Indonesia, Medan. Masalah terhadap prosedur pesanan taking order karean kurangnya komunikasi pramusaji terhadap staf kitchen, dan ada juga masalah upaya yang dilakukan dalam meningkatkan kepuasan pelayanan pengantaran makanan dan minuman. Dengan kurang maksimalnya petugas pramusaji dalam memberikan pelayanan maka dari itu penulis tertarik untuk meneliti tentang Kepuasan Tamu Terhadap Pelayanan Pramusaji Restoran Astro Hotel Grand Antares Indonesia, Medan.
References
Bambang Sujatno, A, 2011, Hospitality, Andi Offset, Yogyakarta.
Djoko, Subroto, F.Y, 2003, Food & Beverage and Table Setting, PT Grasindo, Jakarta.
Goodman, Raymond, Jr, 2002, F & B Service Management, Erlangga, Jakarta.
Hikmat, Mahi, M, 2011, Metoda Penelitian dalam Perspektif Ilmu Komunikasi dan Sastra, GrahaIlmu, Yogyakarta.
Suharso dan Retnoningsih, Ana, 2011, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Widya Karya, Semarang.
Wiwoho, Ardjuno, S.Sos, 2008, Pengetahuan Tata Hidang, Erlangga, Jakarta.
W. A, Marsum, 2005, Restoran dan Segala Permasalahannya, Andi Offset, Yogyakarta.